Liburan Ke Bandung dan Cari Oleh – Oleh yang Enak? Bolu Susu Lembang Saja!

Siapa yang pernah atau sering jalan-jalan ke Bandung? Apa sih yang sering dikangenin dari Bandung? Udaranya? Tempat wisata nya? Tempat belanja nya? Atau justru oleh oleh khas Bandung nya?

Saya sebagai warga asli Bandung, sangat senang dan bangga saat masih banyak orang yang senang berlibur ke Bandung. Artinya, masih banyak orang yang mencintai dan merindukan Bandung, juga menjadikan Bandung sebagai kota yang dipilih untuk berbahagia.

Tentunya kebahagiaan yang dirasakan selama di Bandung ingin juga dong dibagikan ke orang-orang terkasih. Entah itu keluarga, saudara, atau pasangan. Biasanya, setelah liburan kita ingin memberi oleh oleh khas yang mengingatkan kita ke kota Bandung, ya kan?

Saya juga termasuk orang yang senang memberi oleh oleh khas Bandung jika berkunjung ke keluarga di luar kota. Saya paling senang memberi oleh oleh dalam bentuk makanan seperti keripik dan kue. Kenapa kok, makanan? Soalnya kalau makanan bisa dinikmati banyak orang, hehe.

Bolu Susu Lembang, Oleh Oleh Khas Bandung

Sudah tahu Bolu Susu Lembang belum? Bolu kukus dengan cita rasa susu yang manis dan legit ini bisa jadi pilihan oleh oleh khas Bandung yang bisa dibawa dan diberikan ke orang-orang tercinta.

Tahukah gaes, kota Bandung, terutama wilayah Lembang, adalah salah satu wilayah yang memiliki banyak peternakan sapi yang menghasilkan susu terbaik di Indonesia. Selain untuk diminum secara langsung, susu juga bisa diolah sebelum dikonsumsi, salah satunya menjadi olahan Bolu Susu Lembang ini. Nah, kebayang kan, bagaimana rasa manis dan gurih susu sapi asli yang menjadi bahan baku Bolu Susu Lembang?

Bolu Susu Lembang saat ini memiliki banyak varian rasa. Rasa susu coklat, rasa susu vanilla, dan original yang merupakan perpaduan antara rasa vanilla dan coklat. Tekstur Bolu Susu Lembang sangat lembut, ditambah topping custard susu dan parutan keju di atas nya, semakin menambah cita rasa bolu ini. Cocok dijadikan cemilan dan dipasangkan dengan teh atau kopi hangat.

Soal harga, saya rasa cukup terjangkau. Bolu Susu Lembang varian original dan susu vanilla dibanderol dengan harga mulai dari Rp 35.000 saja. Cukup terjangkau dan worth it bukan, untuk sebuah oleh oleh?

Official Store Bolu Susu Lembang

Untuk mendapatkan Bolu Susu Lembang yang asli dengan harga yang sesuai, tentunya kita harus beli di toko resmi. Nah, karena tempat tinggal suami di sekitar Cimahi Utara, dan dekat ke arah Ledeng, akhirnya kami membeli Bolu Susu Lembang di Island Ledeng untuk dijadikan oleh oleh khas Bandung bagi keluarga orangtua saya di Garut.

Island Bolu Susu Lembang cabang Ledeng letaknya di terminal Ledeng. Persis di dekat pintu masuk terminal, di sebelah kiri. Saya yakin kita tidak akan susah mencarinya. Island Ledeng ini buka mulai dari pukul 6 pagi sampai pukul 9 malam. Setiap jam nya Island Bolu Susu Lembang di terminal Ledeng ini selalu ramai pembeli. Keren ga sih?

Island terminal Ledeng ini memang tidak terlalu besar, tapi penjualan per bulan nya bisa mencapai sepuluh hingga belasan ribu dus. Letaknya sangat strategis, dan bagi pengendara motor seperti saya, tidak perlu repot mencari tempat parkir. Kita bisa parkir tepat di depan toko nya.

Selain di Island terminal Ledeng, kita juga bisa mendatangi Store dan Island lain di 8 tempat ini:

  1. STORE LEMBANG 1, Jl. Raya Lembang No. 275, Bandung
  2. STORE LEMBANG 2, Jl. Raya Lembang No. 202 Km 14,3, Bandung
  3. ISLAND STASIUN KIARACONDONG (PINTU SELATAN), Jl. Stasiun Lama, Kiaracondong, Bandung
  4. ISLAND TERMINAL LEDENG, Jl. Ledeng, Cidadap, Bandung
  5. STORE BOLU SUSU LEMBANG RIAU, Jl. RE Martadinata No. 57, Bandung
  6. STORE CIHAMPELAS, Jl. Cihampelas No.153-159, Cipaganti
  7. STORE DAGO, Jl. Ir. H. Juanda, Dago, No 116, Bandung
  8. STORE STASIUN BANDUNG (PINTU UTARA), Jl. Stasiun Barat, Kb. Jeruk, Kec. Andir, Kota Bandung, Jawa Barat 40181

Informasi dan Kontak Bolu Susu Lembang:

Website: bolulembang.co.id

Instagram: @bolulembang

Phone: +62 811-1500-146